BATU BARA – Personil Polsek Lima Puluh Polres Batu Bara, Aiptu Elijon H. Manurung, bersama Aiptu Adi K. Damanik, melakukan monitoring banjir di Dusun II Desa Kuala Gunung, Kecanatan Datuk Lima Puluh, Batu Bara, Sumatera Utara, Kamis (2/10) Pukul.22.00 Wib.
Banjir yang melanda Desa Kuala Gunung diakibatkan meluapnya aliran Sungai Kuala Gunung hingga ke pemukiman warga.
Banjir ini merendam sekitar 15 rumah warga, dengan ketinggian mencapai 30 Centi Meter, Sebut Kapolsek Lima Puluh AKP Simon Sagala, S.H, Jumat (3/10).
Tidak ada korban jiwa atas peristiwa ini, dan sementara warga menginap di tenda-tenda BPBD Batu Bara.
“Mengantisipasi terjadinya kenaikan air yang lebih tinggi, warga dihimbau untuk mengungsi ke rumah keluarga, menunggu penanganan selanjutnya, dan diminta agar tetap waspada”, Pungkasnya. (Red).