Sragen — Dalam rangka mendorong percepatan pelaksanaan program kerja, Subbagian Tata Usaha Kantor Pertanahan Kabupaten Sragen menggelar rapat koordinasi internal pada Rabu (23/07), bertempat di ruang Subbagian Tata Usaha. Rapat ini dipimpin langsung oleh Kepala Subbagian Tata Usaha yang baru dilantik, Hariadi, S.SiT., M.H.
Kegiatan ini menjadi forum awal evaluasi dan konsolidasi internal pasca pelantikan pejabat baru, dengan fokus pada tiga urusan utama: Perencanaan, Keuangan, dan Kepegawaian. Masing-masing urusan menyampaikan capaian, progres kegiatan, serta kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan tugas dan fungsi.
Dalam arahannya, Hariadi menekankan pentingnya kolaborasi dan sinergi antarpelaksana untuk mendukung percepatan target kinerja dan menjaga kualitas layanan administratif di lingkungan kantor. Ia juga mendorong optimalisasi pelaksanaan program sesuai rencana kerja yang telah ditetapkan, dengan mengedepankan ketepatan waktu dan akurasi data.
ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT
Rapat koordinasi ini diharapkan menjadi langkah awal penyelarasan kinerja serta penguatan tata kelola internal Subbagian Tata Usaha demi mendukung terwujudnya pelayanan yang profesional, transparan, dan akuntabel.