Gelar Ops Patuh Toba 2025, Polres Tebing Tinggi Sosialisasi dan Edukasi Tertib Berlalulintas

- Penulis

Senin, 21 Juli 2025 - 11:15 WIB

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Spread the love

 

TEBING TINGGI – Dalam rangka mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Toba 2025, Polres Tebing Tinggi menggelar kegiatan sosialisasi dan edukasi lalu lintas. Kegiatan dilaksanakan di dua lokasi strategis yang rawan akan pelanggaran dan kecelakaan lalu lintas, yakni di Jalan SM. Raja dan Jalan Sudirman, Kota Tebing Tinggi, Senin (21/7/2025).

Tampak hadir sebagai pelaksana kegiatan yaitu Iptu Tahi Samosir, S.H. selaku Kasatgas II Preemtif dan Ipda Jalani Melayu, S.H. sebagai Kasubsatgas Binluh, serta melibatkan beberapa personel Satlantas lainnya.

ADVERTISEMENT

ads

SCROLL TO RESUME CONTENT

Operasi patuh toba difokuskan pada peningkatan kesadaran masyarakat untuk tertib berlalulintas. Ada beberapa kegiatan yang dilakukan, antara lain public address dengan menghimbau pengguna jalan untuk selalu mengutamakan keselamatan dalam berkendara, menggunakan helm SNI dan mematuhi rambu lalu lintas.

Baca Juga:  Miliki Sabu 9,91 Gram, Dua Pria Ditangkap Sat Resnarkoba Polres Tebing Tinggi

Petugas juga melakukan binluh dan edukasi kepada para pelajar dan guru di SMA Negeri 4 Kota Tebing Tinggi. Mereka mengingatkan pentingnya mematuhi peraturan lalu lintas sejak dini, sebagai bagian dari budaya keselamatan dijalan raya.

Tak hanya menyasar pelajar, kegiatan binluh juga ditujukan kepada masyarakat umum dengan pesan serupa. Warga dihimbau untuk menggunakan helm berstandar SNI, menggunakan sabuk pengaman saat berkendara mobil, dan senantiasa tertib serta waspada di jalan raya.

Sebagai bentuk dukungan visual terhadap kampanye keselamatan lalu lintas, Polres Tebing Tinggi juga membagikan stiker, brosur, dan leaflet himbauan kepada masyarakat sebagai pengingat pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. (W1).

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Follow WhatsApp Channel ungkapberita.com untuk update berita terbaru setiap hari Follow

Berita Terkait

Polres Tebing Tinggi Ungkap Kasus Sabu, Dua Pelaku Ditangkap di Pekarangan Rumah
Pelaksana Proyek Kantor KB Batujaya,Pasang Papan Proyek Ibarat Main Petak Umpet.
Polri Hadir di Pelosok Desa, Polres Batu Bara Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas
Pastikan Kondusifitas Kamtibmas, Polres Batu Bara Gelar Patroli Presisi
Kapolsek Medang Deras AKP A.H. Sagala Cooling System bersama Masyarakat
Sambangi Kantor Perbankan, Sat Binmas Polres Tebing Tinggi Himbau Petugas Satpam
Sat Lantas Polres Batu Bara Patroli Kibas Bendera di Jalinsum
Kapolres Tebing Tinggi Pimpin Sertijab Pejabat Utama, Perkuat Kinerja dan Jaga Kamtibmas
Berita ini 1 kali dibaca

Berita Terkait

Senin, 21 Juli 2025 - 15:06 WIB

Polres Tebing Tinggi Ungkap Kasus Sabu, Dua Pelaku Ditangkap di Pekarangan Rumah

Senin, 21 Juli 2025 - 14:31 WIB

Pelaksana Proyek Kantor KB Batujaya,Pasang Papan Proyek Ibarat Main Petak Umpet.

Senin, 21 Juli 2025 - 14:30 WIB

Polri Hadir di Pelosok Desa, Polres Batu Bara Ajak Masyarakat Jaga Kamtibmas

Senin, 21 Juli 2025 - 14:13 WIB

Pastikan Kondusifitas Kamtibmas, Polres Batu Bara Gelar Patroli Presisi

Senin, 21 Juli 2025 - 13:37 WIB

Sambangi Kantor Perbankan, Sat Binmas Polres Tebing Tinggi Himbau Petugas Satpam

Berita Terbaru